MEMPERKUAT AKSES PENDIDIKAN MELALUI BEASISWA DI UIN SUNAN KALIJAGA

UIN Sunan Kalijaga terus mengupayakan pemberian akses dan kesempatan bagi putra putri masyarakat agar memperoleh beasiswa saat menjalani kuliah di UIN Sunan Kalijaga. Sebagaimana yang disampaikan oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UIN Sunan Kalijaga, Bapak Dr. Abdur Rozaki, M.Si, terdapat dua skema beasiswa, yang berasal dari UIN Sunan Kalijaga dan lembaga ekternal. UIN Sunan Kalijaga memberikan beasiswa melalui program keragaman untuk mahasiswa S1, S2, S3 yang mengambil riset keragaman dan moderasi beragama. Selain itu juga memberikan bantuan uang melalui Unit Pengelola Zakat (UPZ) bagi mahasiswa yang kurang mampu secara finansial.

Sedangkan dari lembagai ekternal, yakni mulai dari pemerintah pusat, pemerintah daerah dan lembaga swasta lainnya. Diantaranya, yakni skema Beasiswa Bidikmisi, yang penerimanya adalah mahasiswa dari seluruh fakultas yang ada di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Di tahun 2018-2019, terdapat 517 mahasiswa yang ditetapkan sebagai penerima beasiswa Bidikmisi dengan jumlah laki-laki 153 orang dan perempuan 364 orang.

Perubahan pemerintahan dari Presiden SBY ke Presiden Jokowi berlanjut dan berubah nama menjadi Beasiswa KIP-K, terdiri dari seluruh fakultas dengan jumlah kuota 772 pada tahun 2020-2021. Dari jumlah tersebut, terdapat 255 orang laki-laki dan 517 orang perempuan.

Beasiswa KJMU, mahasiswa penerimanya berasal dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Syari’ah dan Hukum, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam, Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Jumlah penerimanya yaitu 17 mahasiswa, dengan total penerima laki-laki 6 orang dan perempuan 11 orang.

Beasiswa Yayasan Guru Belajar (Difabel-Maba), mahasiswa penerimanya berasal dari Fakultas Adab dan Ilmu Budaya, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, serta Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Dengan jumlah penerima 14 mahasiswa, dimana 5 orang laki-laki dan 9 orang perempuan.

Beasiswa Pemkab Jember, mahasiswa penerimanya berasal dari Fakultas Adab dan Ilmu Budaya, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Syariah dan Hukum, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Ushuluddin dan pemikiran Islam, Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ilmu Sosial dan humaniora. Dengan jumlah penerimanya laki-laki 9 orang dan perempuan 5 orang, dengan total penerimanya yaitu 14 orang.

Beasiswa DIKPORA Rembang, Mahasiswa penerimanya berasal dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Ilmu Sosial dan humaniora, dengan jumlah total penerima 4 orang, yaitu 4 orang laki-laki dan 1 orang perempuan.

Beasiswa Yayasan Honda Astra Motor (Difabel), Penerimanya berasal dari Fakultas Adab dan Ilmu Budaya, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam, Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora. Dengan jumlah penerima 15 orang yaitu 10 orang laki-laki dan 5 orang perempuan.

Beasiswa LAZISMU Prop. DIY, Jumlah total penerima adalah 1 mahasiswa yang berasal dari Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora. Beasiswa Mahasiswa Asing-Pendis, total penerimanya adalah dua mahasiswa yang berasal dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi serta Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan.

Beasiswa BAZNAS Sragen, mahasiswanya berasal dari Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam dengan jumlah penerima satu orang laki-laki. Beasiswa UKT UPZ, mahasiswa penerimanya berasal dari seluruh fakultas yang ada di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Jumlah penerima beasiswa ini adalah 92 orang dengan total 26 orang laki-laki dan 66 orang perempuan.

Beasiswa Bank Indonesia (BI), mahasiswa penerima beasiswa ini berasal dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Syariah dan Hukum, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Jumlah penerimanya adalah 75 orang dengan total 22 orang laki-laki dan 53 perempuan.

Beasiswa DPD Prop. DIY, jumlah penerimanya adalah 6 orang yang berasal dari Fakultas Adab dan Ilmu Budaya, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Syariah dan Hukum, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora. Dengan jumlah total penerimanya adalah 6 orang, yaitu 3 orang laki-laki dan 3 orang perempuan.

Beasiswa Djarum Plus, gimana mahasiswa penerima beasiswa tersebut yaitu 5 orang yang berasal dari Fakultas Adab dan Ilmu Budaya, Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Dengan jumlah laki-laki 1 orang dan perempuan 4 orang. Beasiswa Pancakarsa (Dikpora Bogor), mahasiswa penerima nya berjumlah 2 orang yang berasal dari Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan serta Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam yang mana penerimanya adalah satu orang perempuan dan satu orang laki-laki.

Beasiswa BAZNAS Jakarta, mahasiswa penerimanya berasal dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora. Dengan jumlah total penerimanya 6 orang, dimana semuanya adalah perempuan. Beasiswa Cendekia Baznas III, jumlah total penerimanya adalah 17 orang yang berasal dari Fakultas Adab dan Ilmu Budaya, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Syariah dan Hukum, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam, Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, dengan rincian 12 orang laki-laki dan 5 orang perempuan.

Dari jumlah seluruh mahasiswa penerima beasiswa di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta terdapat 1.560 mahasiswa yang mendapatkan beasiswa. Semua fakulutas para mahasiswanya memperoleh akses beasiswa.  Dilihat dari komposisi gender, sebanyak t 59 orang laki-laki dan 1.051 orang perempuan penerima beasiswa.